PERISDA DPRD KUTAI TIMUR ASAH KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING

Dewasa ini, kemampuan berbicara di depan publik menjadi kebutuhan setiap orang, tanpa melihat apapun profesinya. Melihat kebutuhan tersebut, Persatuan Istri Anggota DPRD Kutai Timur (PERISDA) menggelar pelatihan public speaking.

Kegiatan yang digelar di ruang pertemuan gedung DPRD Kutim (13/9/2023) itu diikuti oleh para anggota PERISDA. Dalam sambutannya, Riwanti Joni, Ketua PERISDA menyebutkan, para anggota PERISDA yang notabene istri para anggota DPRD Kutim perlu dibekali kemampuan berbicara di depan publik.

“Kami kadang harus bertemu langsung dengan masyarakat, baik dalam rangka kegiatan sosial organisasi maupun mendampingi tugas suami. Oleh karena itu, kami membutuhkan pengetahuan komunikasi yang memadai agar bisa menyampaikan informasi dengan baik,” ungkapnya.

Lebih lanjut Riwanti menjelaskan PERISDA dibentuk sebagai forum silaturohmi antar istri anggota dewan sekaligus sebagai wadah kegiatan sosial. “Organisasi ini bersifat lokal di Kutim, bahkan di tingkat pusat tidak ada,” jelasnya.

Dalam pelatihan yang digelar setengah hari itu, PERISDA menghadirkan Zulfatun Mahmudah, S.Pd, M.I.Kom, CSRS, trainer sekaligus founder Zulfa Public Speaking Course.

error: Content is protected !!